Kategori Digilib
Buletin Cipta Karya No.11/Tahun VI/ November 2008 Penanggulangan Darurat Cipta Karya Siap Hadapi Bencana
Redaksi Buletin Cipta Karya
Jakarta, Departemen Pekerjaan Umum, November 2008, 30 hal
Th. 2008
011.34 DEP p
buletin, Cipta Karya, Dep.PU, November 2008, penanggulangan darurat cipta karya – musim banjir
Perpustakaan AMPL, Telp. 021 - 31904113
752 kali
Buletin Cipta Karya edisi November 2008 kali ini mengangkat kesiapan Laskar Orange (sebutan redaksi untuk Tim Satgas Penanggulangan Darurat Ditjen Cipta Karya). Bagaimana sepak terjang mereka selama ini, dan apa saja rencana ke depan. Dan mungkin yang paling menarik kita akan menengok dapur mereka, apa saja peralatan yang mereka banggakan selama ini untuk menolong korban bencana. Ada tiga jenis peralatan, yaitu bidang air minum, sanitasi, dan permukiman.
Selain topik utama tersebut, redaksi juga mengetengahkan laporan kunjungan perwakilan Departemen Pekerjaan Umum dalam World Urban Forum IV di Nanjing, China. Tulisan tersebut akan didukung dengan analisa capaian kinerja Ditjen Cipta Karya yang menunjang tema-tema Hari Habitat Dunia, dimana Ditjen Cipta Karya tak terlepaskan darinya.
Selain itu, dalam edisi ini juga dapat disimak rangkuman perjalanan upaya pengembangan air minum yang dilakukan negara-negara di dunia. Beberapa informasi ringan lainnya juga akan menambah wawasan pembaca, seperti penghargaan yang diberikan oleh Bank Dunia dan BPKP untuk Proyek USDRP, serta optimisme Walikota Bekasi bahwa sektor sampah akan menyumbang PAD Kota Bekasi cukup besar.