Kategori Digilib
DSDP (Denpasar Sewerage Development Project): IPAL Suwung, Pumping Station Sanur & Kuta, Jaringan Pipa Air Limbah, House Connection
Jakarta, Ditjen Cipta Karya, Departemen Pekerjaan Umum, 6 hal
07 April 2008
025.342 DIR d
leaflet, DSPD, sewerage, IPAL
Perpustakaan AMPL
6.243 kali
Pulau Bali yang menjadi ikon pariwisata nasional dan sebagai daerah tujuan utama wisata berskala internasional. Beban pencemaran sungai, pantai dan air tanah yang berat berkaitan dengan pesatnya pertumbuhan penduduk dan aktivitas industri pariwisata menyebabkan turunnya kualitas sanitasi lingkungan di pulau Bali. Untuk itu, dalam penanganan air limbah sebagai salah satu penyebab pencemaran lingkungan, pembangunan DSDP (Denpasar Sewerage Development Project) menjadi salah satu prioritas utama. Leaflet ini mengupas tentang pariwisata Bali dan program DSDP, kronologi proyek, jadwal pelaksanaan, lingkup pekerjaan, system penyaluran air limbah, sambungan rumah, pumping station, instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL), BLU PAL (Badan Layanan Umum Pengelola Air LImbah), serta Pelaksanaan/ Konstruksi Pemasangan pipa dari DSDP.