Instalasi Pengolahan Air Gambut Untuk Penyediaan Air Minum

Penduduk di Sumatera dan kalimantan yang tinggal di daerah pasang-surut dan daerah rawa menghadapi kesulitan memperoleh air bersih untuk keperluan rumah tangga terutama air minum. Hal ini karena sumber air yang terdapat disana adalah gambut yang berwarna sangat cokelat dan bersifat asam. Selain itu instalansi pengolahan air minum yang menggunakan peralatan dan proses konvensional tidak dapat mengolah air gambut tersebut.

Berbagai upaya dan penelitian dilakukan untuk mencari cara pengolahan air gambut menjadi air minum. Buku ini berisi proses penelitian di laboratorium sampai akhirnya dapat diterapkan untuk masyarakat.