Optimalisasi Pemanfaatan IPAL Komunal di Kota Yogyakarta

ESP bekerjasama dengan sebuah lembaga swadaya lokal (Lembaga Studi Tata Mandiri atau yang disebut dengan LESTARI), melalui program Small Grant tahun 2008, telah memfasilitasi 10 kelompok masyarakat di Kota Yogyakarta yang telah memiliki sarana IPAL komunal.
 
Leaflet ini menjelaskan mengenai program kerjasama ESP dengan Lestari dalam program fasilitasi masyarakat di Yogyakarta dalam memenuhi sarana IPAL komunal, meliputi lokasi kelompok masyarakat yang telah terbentuk, tahapan proses kegiatan pendampingan dengan masyarakat, serta lokasi kegiatan optimalisasi pemanfaatan IPAL komunal program kerjasama ESP dan Lestari.